Sabtu, 14 Agustus 2010

NASA Ingin Rangkul Dunia Muslim



(IST)

INILAH.COM, Jakarta - Seorang pensiunan Korps Marinir AS dan astronot mengatakan pada al-Jazeera bahwa NASA diminta oleh Obama untuk lebih terlibat dengan negara-negara muslim.

Charles Bolden mengatakan “Ketika saya menajadi pengelola NASA, dia (Obama) membebani saya dengan 3 hal.

”Satu, dia ingin membantu menginspirasi anak-anak untuk menyukai sains dan matematika, dia ingin aku memperluas hubungan internasional, dan ketiga mungkin terpenting, dia ingin mencari jalan untuk merengkuh dunia muslim, dan lebih terlibat secara dominan dengan negara muslin untuk membantu mereka merasa lebih baik tentang konstribusi sejarah mereka terhadap sains, matematika dan rekayasa.”

Dia menambahkan: "Ini adalah masalah mencoba meraih dan mendapatkan yang terbaik dari semua dunia, jika Anda mau. Dan ada banyak yang bisa diperoleh dengan berpartisipasi dalam kontribusi yang mungkin dari (negara-negara) muslim."

Awal tahun ini, Obama mengumumkan sebuah cita-cita untuk mengunjungi Mars, membatalkan program Rasi Bintang untuk penerbangan antariksa berawak, dan penggantian pesawat ulang alik.

Ini berarti NASA tidak akan dapat melakukan perjalanan lebih rendah di luar orbit bumi tanpa bantuan internasional dan memerlukan bantuan sekutu untuk berhasil ke Mars.

Proposal ini membuat marah Neil Armstrong dan Eugene Cernan, orang-orang pertama dan terakhir yang berjalan di bulan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2011 @ Bacaan Menarik!
Design by Wordpress Manual | Bloggerized by Free Blogger Template and Blog Teacher | Powered by Blogger